Pernyataan
case digunakan untuk menyederhanakan penggunaan pernyataan if else. Pada
umumnya pernyataan ini digunakan untuk percabangan dengan banyak pilihan.
Bentuk umum dari pernyataan case adalah sebagai berikut :
case
< kondisi > of
< daftar
ke-1 > : < pernyataan ke-1 >;
< daftar
ke-2 > : < pernyataan ke-2 >;
....
< daftar
ke-n > : < pernyataan ke-n >;
end;
Atau
dapat juga memiliki blok else
case
of
< daftar
ke-1 > : < pernyataan ke-1 >;
< daftar
ke-2 > : < pernyataan ke-2 >;
....
< daftar
ke-n > : < pernyataan ke-n >;
Else
< pernyataan lain >
end;
Pernyataan
ini akan berjalan secara berurutan mulai dari menguji nilai daftar ke-1 sampai
ke-n. Program akan menjalankan perintah jika mendapati kondisi bernilai benar.
Jika tidak ada satupun daftar yang sesuai maka akan menjalankan perintah dalam
blok else (jika dengan else) atau tidak menjalankan perintah apapun (jika tanpa
else).
Untuk
lebih jelasnya perhatikan contoh berikut :
case
hari of
0 :
hasil := “minggu”;
1 :
hasil := “senin”;
2 :
hasil := “selasa”;
3 :
hasil := “rabu”;
4 :
hasil := “kamis”;
5 :
hasil := “jumat”;
6 :
hasil := “sabtu”;
end;
Dari
contoh diatas jika nilai dari variabel hari adalah 0 maka variabel hasil akan
bernilai “minggu”, jika nilai dari variabel hari adalah 1 maka variabel hasil
akan bernilai “senin” dst.
sumber :
-
Panduan Lengkap Pemrograman Borland Delphi 5.0, Penerbit Andi, 2001.
baca juga :
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon